Semakin Mbois, Mahasiswa Ikom Umsida Bangun Kekompakan Melalui Capacity Building

Ikom.umsida.ac.id – Dalam rangka memperkuat solidaritas dan meningkatkan keterampilan sosial, mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi (Ikom) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) menggelar kegiatan Capacity Building pada Kamis, (24/04/2025). Bertempat di Silas Agro Bali, kegiatan ini berlangsung penuh antusiasme dan keceriaan dari awal hingga akhir.

4 Game Seru untuk Asah Soft Skill Mahasiswa Mbois

Kegiatan capacity building dirancang dengan berbagai permainan interaktif yang tidak hanya menyenangkan tetapi juga mengasah kerja sama dan strategi tim. Terdapat empat game utama yang dimainkan secara kelompok.

Game pertama adalah memindahkan air dalam gelas yang diletakkan di atas sarung dan tidak boleh tumpah. Game kedua adalah mengambil bola berjarak menggunakan sarung yang dipegang bersama oleh tim.

Permainan ketiga menguji ketelitian melalui pencocokan kartu, sedangkan yang terakhir adalah merangkai gebogan, susunan buah dan bunga khas Bali, yang menuntut kekompakan dan kreativitas peserta.

Setiap permainan membawa pesan tersendiri dalam hal komunikasi efektif, kolaborasi, dan kepemimpinan.

Baca juga: Unik dan Edukatif, Workshop on The Bus Ikom Umsida Warnai Perjalanan ISE 2025

Game Dikemas dengan Edukatif

Dari awal pembukaan hingga pelaksanaan tiap game, suasana yang terbangun terasa hangat dan cair. Tawa dan semangat peserta terdengar menyatu dalam suasana alam terbuka yang mendukung.

Walau penuh keseruan, kegiatan ini tetap sarat makna edukatif. Mahasiswa diajak terlibat aktif dalam menyusun strategi, mengambil keputusan cepat, dan saling mendukung satu sama lain dalam tantangan yang diberikan.

Kegiatan ini sekaligus menjadi ruang belajar alternatif di luar kelas yang memberikan pengalaman langsung tentang pentingnya empati, kepercayaan, dan komunikasi dalam sebuah tim.

“Rasanya seru banget. Kita jadi tahu siapa yang cepat tanggap, siapa yang kreatif, dan yang pasti jadi makin akrab satu sama lain,” ungkap Ifani.

Lihat juga: Ikom Umsida Gandeng 6 Negara dalam Konferensi Internasional ICEMSS 2025

Menumbuhkan Semangat Baru antar Mahasiswa

Capacity building ini bukan hanya sebagai agenda hiburan atau penyegaran semata. Lebih dari itu, kegiatan ini menjadi bagian dari pembentukan kultur positif dalam lingkungan akademik Prodi Ikom Umsida.

Melalui kegiatan seperti ini, mahasiswa dapat melepaskan kepenatan perkuliahan sekaligus merefleksi nilai-nilai kerja sama dan tanggung jawab.

Dengan konsep menyenangkan namun bermakna, Prodi Ikom terus mendorong pengembangan potensi mahasiswa secara holistik.

Semangat baru, rasa percaya diri, dan kekompakan yang terbangun dari kegiatan ini diharapkan menjadi bekal penting dalam proses akademik ke depan.

Penulis: Indah Nurul Ainiyah

Berita Terkini

Eksplorasi Karya dan Praktik Lapangan, Mahasiswa Ikom Umsida Presentasikan Hasil Akhir ISE 2025
03/05/2025By
Eksplorasi Industri Lokal, Ikom Umsida Kunjungi Secret Garden
03/05/2025By
Mahasiswa Ikom Umsida Raih Best Paper di Konferensi Internasional (ICEMSS 2025), Budaya Komunikasi Organisasi 106 Desa di Sidoarjo Jadi Sorotan.
02/05/2025By
Unik dan Edukatif, Workshop on The Bus Ikom Umsida Warnai Perjalanan ISE 2025
01/05/2025By
Berani Angkat Isu Gender : Mahasiswa Ikom Umsida Raih Best Paper di ICEMSS 2025
30/04/2025By
Libatkan Enam Negara, Ikom Umsida Jalin Kolaborasi Global Lewat ICEMSS 2025
27/04/2025By
COMFEST 2.0 : Hadirkan Kompetisi Kreatif Generasi Muda Indonesia
23/04/2025By
Jelang ISE 2025, Prodi Ikom Umsida Bekali Mahasiswa dan Salurkan Donasi ke Lazismu
18/04/2025By

Prestasi

Mahasiswa Ikom Umsida Raih Juara 2 di AEF 2025, Fotografi Human Interest Jadi Sorotan
06/03/2025By
Sempat Vakum 2 tahun, Cinthya Sabet Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
04/03/2025By
Tekuni olahraga Bulu Tangkis: ini Kisah Mardi Lukas
17/11/2024By
Ukir Prestasi pada Kompetisi Internasional, Nanda Novarina: “Jangan Takut Mencoba”
01/11/2024By
Selesaikan studi selama 3,5 tahun sekaligus menjadi mahasiswa berprestasi.
07/07/2024By
Lulusan Terbaik Prodi Ilmu Komunikasi, Cetak Generasi Penuh Talenta
01/07/2024By
Mahasiswa Ikom Umsida Unjuk Bakat pada FBHIS Fest 2024
01/07/2024By
ikom umsida
Melampaui Batas : Mahasiswa Ikom Umsida Sabet 3 Kejuaraan di SILAT APIK PTMA 2024
02/03/2024By

Nur Maghfirah A., M.Med.Kom

Nama:

Tanggal Lahir

Scholar:

OJS:

Scopus:

 

This will close in 20 seconds