Dalam rangka mempererat silaturahmi antar kampus, Universitas Muhammadiyah sidoarjo dan Universitas Muhammadiyah jember mengadakan seminar nasional dan kompetisi mahasiswa “ Youth Marketing In New Media Era”. Acara ini merupakan salah satu rangkaian dari Study Ekskursi 2023.
Selain seminar, dalam acara ini juga diadakan kompetisi antar mahasiswa dari masing masing kampus. Terdapat beberapa macam lomba dalam acara kali ini. Diantaranya, lomba short movie, lomba reels dan tiktok, lomba digital jurnalistik, dan yang terakhir lomba podcast.
Mahasiswa Ikom Umsida seolah tidak pernah kehabisan talenta berprestasi. Terbukti dari banyaknya gelar juara yang berhasil di bawa pulang. Total terdapat 5 gelar juara didapatkan oleh Prodi Ikom Umsida diantaranya, juara 1 lomba reels & tiktok yang diraih oleh Audry Shyntia Dewi, juara 1 lomba digital jurnalistik diraih oleh Aliffia Puspita Sari, juara 1 lomba podcast diraih oleh Faizal Bakhron Adabi, juara 2 lomba podcast diraih oleh Yasmin Raihana, dan yang terakhir juara 3 lomba podcast diraih oleh Indah Nurul Ainiyah
Prestasi yang baik ini menunjukkan bahwa prodi Ikom Umsida sangat konsisten dalam memunculkan mahasiswa mahasiswa yang berprestasi. Harapan setelah diraihnya prestasi ini adalah seluruh mahasiswa Ikom dapat berprestasi di bidang akademik maupun non akademik.
(Fernanda A.)