Komunitas Radio Ikom UMSIDA telah mengadakan pelatihan public speaking dalam siaran radio dengan pihak Radio Republik Indonesia (RRI) pada Rabu, 24 Agustus 2022 di laboratorium radio Ikom sejak jam empat sore hingga sekitar jam delapan malam.
Dalam kegiatan ini, mahasiswa belajar mengenai cara berbicara saat menyiarkan berita di radio seperti intonasi, olah suara, membuka suatu program siaran yang diajarkan langsung oleh Kak Wahyu Ncan selaku penyiar di RRI. Selain cara berbicara, pada pelatihan ini juga diajarkan bagaimana cara menentukan topik bahasan dan menuli narasi siaran radio. “Jadi kegiatan ini awalnya merupakan tawaran dari pihak RRI yang ingin membuka program magang untuk kami, ya sekali saja diadakan pelatihan ini,”. Ucap Anne, salah satu anggota komunitas radio Ikom.
Pihak RRI menawarkan magang kepada anggota komunitas radio selama dua minggu mulai dari Sabtu besok (27/08) dimana magang dilakukan di hari Sabtu dan Minggu. Pada magang ini mahasiswa datang langsung di kantor RRI untuk melakukan magang sebagai penyiar radio.
“Kami kan sudah belajar bagaimana cara menjadi announcer di pelatihan ini, jadi ya dengan adanya magang ini tentu seru sekali sih karena setelah kami mendapatkan teori, kami bisa langsung mempraktekkannya, apalagi dilatih dan praktek langsung dengan orang yang sudah profesional,”. Tutup Anne.
(Romadhona S.)