Ikomumsida.ac.id – kembali menggelar acara tahunan yang dinantikan, COMFIS (Communication Film Initiative Screening) ke-6. Acara ini bertujuan untuk mengapresiasi karya film dari mahasiswa yang dihasilkan melalui mata kuliah Sinematografi dan Filmologi. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, COMFIS 6 kali ini hadir dengan konsep unik dan menarik, yakni “Screening Camp” yang diadakan di daerah dataran tinggi dengan nuansa sejuknya alam.
Ketua pelaksana COMFIS 6, Iklila, mengungkapkan bahwa persiapan acara ini telah dilakukan sejak tiga bulan yang lalu. “Untuk COMFIS ini persiapan sudah dari tiga bulan yang lalu, karena COMFIS kali ini kan diadakan dengan konsep yang berbeda, yaitu screening camp. Konsep acara COMFIS kali ini yaitu screening camp, dimana acara dilakukan di area terbuka, dengan nuansa sejuknya alam karena kita mengadakan acaranya di daerah dataran tinggi,” ujar Iklila.
Acara ini tidak hanya menampilkan screening film-film hasil karya mahasiswa, tetapi juga menghadirkan pemateri ternama, yaitu Afrian Arisandy, seorang aktor terkenal yang pernah membintangi film yang disutradarai oleh Joko Anwar. Kehadiran Afrian Arisandy sebagai pemateri diharapkan dapat memberikan inspirasi dan wawasan baru bagi para peserta mengenai industri perfilman.
“Sebagai ketua pelaksana sendiri pasti ada saja kendala, tetapi dengan kerjasama panitia yang lainnya serta bantuan dari rekan-rekan lainnya, Alhamdulillah acara bisa berjalan lancar,” tambah Iklila.
Kerjasama yang solid antar panitia menjadi kunci suksesnya penyelenggaraan acara ini, meskipun berbagai tantangan harus dihadapi selama persiapan.
Iklila, yang juga merupakan anggota dari komunitas Comma (Communication Cinema) di prodi Ilmu Komunikasi UMSIDA, merasa bangga dapat terlibat dalam penyelenggaraan COMFIS 6.
“Sebagai anggota Comma saya merasa bangga, karena dari Comma saya jadi semakin banyak belajar tentang hal-hal yang berhubungan dengan film, screening film, dan lain-lain. Begitu juga teman-teman dalam komunitas, dimana tidak ada yang membeda-bedakan dan kita saling kerja sama dan membantu satu sama lain dalam segi apapun itu. Anggotanya juga asik dan kita juga sering main bareng di sela sibuknya kita produksi dan ngurus acara,” ungkap Iklila.
Pengalaman yang didapatkan Iklila dan anggota Comma lainnya dalam mempersiapkan COMFIS 6 menjadi bekal berharga bagi mereka. Tidak hanya belajar tentang teknis penyelenggaraan acara dan produksi film, mereka juga mengasah kemampuan kerjasama tim, komunikasi, dan manajemen waktu. Semua ini menjadi modal penting untuk masa depan mereka di industri kreatif.
Acara COMFIS 6 sendiri berlangsung meriah dengan dihadiri oleh berbagai kalangan, mulai dari mahasiswa, dosen, hingga para praktisi film. Antusiasme para peserta terlihat dari banyaknya diskusi dan tanya jawab yang terjadi selama sesi pemutaran film dan pembekalan materi dari Afrian Arisandy. Suasana alam terbuka yang sejuk menambah kenyamanan para peserta dalam menikmati setiap film yang diputar.
Dengan terselenggaranya COMFIS 6, Prodi Ilmu Komunikasi UMSIDA sekali lagi membuktikan komitmennya dalam mendukung kreativitas dan inovasi mahasiswa. Kegiatan ini diharapkan dapat terus menjadi wadah bagi para sineas muda untuk berkarya dan berkembang, serta menjadi ajang apresiasi bagi karya-karya film yang bermutu.
Informasi selengkapnya kunjungi https://www.instagram.com/comma.ofc?utm_source=ig_web_button_share_sheet&igsh=ZDNlZDc0MzIxNw==
https://www.instagram.com/ikomumsida.official?igsh=OXV0dDl2eWt3MWlk
Penulis : Indah N. Ainiyah