Di Tengah Ramainya Konten Digital, Ikom Umsida Ajak Generasi Muda Produksi Konten Cerdas

Ikom.Umsida.ac.id – Membekali generasi muda dengan keterampilan komunikasi di era digital melalui Workshop Produksi Konten, workshop ini mengangkat tema Cerdas di Tengah Ramai Digital yang diselenggarakan pada Kamis (08/01/2026). Workshop tersebut berlangsung di Mini Theater Umsida dan diikuti perwakilan guru serta siswa SMA dan SMK di Sidoarjo yang telah menjadi mitra bersama Ikom Umsida.

Kegiatan dibuka secara resmi oleh Kaprodi Ikom Umsida, Nur Aini Shofiya Asy’ari, M.I.Kom.

Dalam sambutannya, ia menyampaikan bahwa workshop ini tidak hanya menjadi ruang berbagi pengetahuan praktis seputar produksi konten digital.

tetapi juga dirancang sebagai bagian dari luaran mata kuliah Produksi Konten Media Sosial.

Sumber: Dokumentasi Workshop

Baca juga: Mahasiswa Ikom Umsida Semester 5 Jalani Projek Pembuatan Film sebagai Wujud Pembelajaran Berbasis Praktik

Melalui kegiatan ini, Prodi Ikom Umsida berkomitmen membekali generasi muda dengan keterampilan komunikasi yang relevan dan aplikatif di era digital.

“Kegiatan ini menjadi bagian dari luaran mata kuliah Produksi Konten Media Sosial sekaligus wujud komitmen Prodi Ikom Umsida dalam membekali generasi muda dengan keterampilan komunikasi di era digital,” ujarnya.

Media Sosial sebagai Kebutuhan Individu dan Institusi

Dalam sesi materi utama yang langsung di isi oleh dosen pengampu mata kuliah Produksi konten media digital.

Nur Maghfirah Aesthetika, M.Med.Kom menjelaskan bahwa media sosial kini tidak hanya berfungsi sebagai sarana hiburan.

Tetapi juga telah menjadi kebutuhan strategis bagi individu maupun institusi di berbagai bidang.

Media sosial berperan penting dalam membangun identitas, menyampaikan pesan, serta menjangkau audiens secara luas dan cepat.

“Setiap institusi pasti memiliki akun resmi media sosial. Media sosial menjadi alat promosi, branding, dan pencitraan. Begitu pula secara personal, media sosial membentuk bagaimana seseorang dilihat di ruang publik digital,” tuturnya.

Ia juga mengingatkan bahwa tingginya arus informasi di media sosial menuntut kreator untuk lebih selektif dan bertanggung jawab dalam memproduksi konten.

Menurutnya, tidak semua konten yang viral memberikan dampak positif bagi masyarakat.

Oleh sebab itu, kreator konten perlu memiliki arah, tujuan, serta kesadaran etis dalam setiap proses produksi.

sehingga konten yang dihasilkan tidak hanya menarik secara visual, tetapi juga membawa nilai edukatif dan sosial.

Baca juga: Pendampingan Transformasi Digital Koperasi Dinar Amanta, Dosen Umsida Dorong Layanan Lebih Cepat

Strategi Storytelling dalam Produksi Konten Digital

Materi selanjutnya disampaikan oleh Rahmat, mahasiswa Ikom berprestasi yang telah meraih berbagai penghargaan di bidang konten digital.

Ia membagikan pengalamannya dalam membangun konten berbasis storytelling yang kuat dan relevan dengan audiens.

“Konten yang baik selalu punya struktur yang jelas, mulai dari hook, isi, hingga penutup. Jika ceritanya kuat, pesan akan lebih mudah diterima meskipun konten dibuat dengan peralatan sederhana,” tuturnya.

Peserta Antusias Dapat Wawasan Konten yang Berdampak
Sumber: Dokumentasi Workshop

Antusiasme peserta terlihat selama berlangsungnya workshop. Salah satu peserta mengaku senang dan mendapatkan wawasan baru terkait produksi konten digital yang tidak hanya berorientasi pada hiburan semata.

“Dari awal saya datang ke sini sudah merasa senang. Setelah mengikuti workshop ini, saya mendapat banyak wawasan tentang konten cerdas di tengah ramainya konten digital saat ini. Kami diajarkan bagaimana membuat konten yang bermanfaat, bukan hanya sebagai hiburan, tetapi juga memberikan dampak positif bagi banyak orang,” ungkapnya.

Melalui workshop ini, peserta diharapkan mampu menjadi kreator konten yang cerdas, bertanggung jawab, serta mampu memanfaatkan media sosial sebagai sarana komunikasi yang edukatif dan bermakna.

Penulis: Airin Zhafirah Rahmah

Berita Terkini

Mahasiswa Ikom Umsida Semester 5 Jalani Projek Pembuatan Film sebagai Wujud Pembelajaran Berbasis Praktik
07/01/2026By
Internatonal Guest Lecture Ikom Umsida – USIM, Kupas Representasi Media dan Identitas
15/12/2025By
Mahasiswa Ikom Umsida Ikut Terlibat dalam Produksi Siaran Dialog KPK dan Pemprov Jatim tentang “Penguatan Pendidikan Antikorupsi”
09/12/2025By
The Z Stage: Bukti Kompetensi Mahasiswa Ikom Umsida Kelola Event
07/12/2025By
Mahasiswa Magang Ikom Umsida Dampingi Mahasiswa Abdimas dalam Proyek Cyber PR dan Periklanan Kreatif
05/12/2025By
Ikut Terlibat, Mahasiswa Ikom Umsida Dokumentasikan Seminar Penyusunan Buku Seribu Tahun Sidoarjo
02/12/2025By
Himakom Umsida Dorong Penguatan Karakter Mahasiswa melalui LKMMTD 2025
01/12/2025By
Mahasiswa Umsida Mengasah Keterampilan Bisnis lewat Magang di Usaha Custom Tumbler Souvenir Hampers
29/11/2025By

Prestasi

Fikri Sabet Perunggu UPSCC III 2025, Maba Ikom Umsida Siap Naik Level
02/01/2026By
Taklukkan Ketegangan Arena, Cinthya Ukir Prestasi di KBPP Polri Jatim Cup 3
22/12/2025By
Mahasiswi Ilmu Komunikasi Umsida Harumkan Indonesia di Kejuaraan Dunia Arung Jeram
20/12/2025By
Mengubah Takdir dengan Pendidikan: Perjalanan Inspiratif Azzam di Wisuda Ke-46 Umsida
20/11/2025By
Bercerita Lewat Visual: Mahasiswa Umsida Sabet Juara 3 Videografi Nasional
30/10/2025By
Mahasiswa Ikom Umsida Raih Juara 2 di AEF 2025, Fotografi Human Interest Jadi Sorotan
06/03/2025By
Sempat Vakum 2 tahun, Cinthya Sabet Juara 2 Taekwondo Bela Negara Cup
04/03/2025By
Tekuni olahraga Bulu Tangkis: ini Kisah Mardi Lukas
17/11/2024By

Nur Maghfirah A., M.Med.Kom

Nama:

Tanggal Lahir

Scholar:

OJS:

Scopus:

 

This will close in 20 seconds